15 Cara Memanjangkan Rambut Secara Alami
Cara Cepat Memanjangkan Rambut
Berikut cara memanjakan rambut dengan cepat dan alami yang bisa Anda lakukan di rumah, antara lain:1. Rajin melakukan trimming
Cara memanjangkan rambut yang pertama adalah dengan trimming atau memotong ujung rambut. Cara ini merupakan salah satu hal yang wajib dilakukan jika ingin memanjangkan rambut secara alami. Dilansir dari laman Good House Keeping, trimming menstimulasi pertumbuhan rambut. Tidak hanya itu saja, trimming juga menjadikan rambut menjadi lebih halus dan bervolume.2. Menggunakan minyak alami
Cara memanjangkan rambut alami lainnya adalah dengan menggunakan minyak esensial. Sebagai tambahan informasi, minyak esensial mengandung beragam vitamin dan mineral yang menutrisi kulit kepala dan rambut. Kondisi kulit kepala yang sehat tentu akan mempercepat proses pertumbuhan sel rambut baru yang lebih kuat dan sehat.3. Aplikasikan vitamin rambut
Cara cepat memanjangkan rambut lainnya adalah menggunakan vitamin. Vitamin rambut sendiri dibuat khusus untuk menutrisi akar hingga ujung rambut. Apalagi saat ini sudah banyak bertebaran jenis-jenis vitamin rambut sesuai dengan kegunaannya.4. Jangan lupakan conditioner
Saat keramas usahakan untuk selalu mengoleskan conditioner setelahnya. Conditioner sendiri berfungsi untuk mengunci kelembapan sel rambut sekaligus menutrisi rambut secara optimal. Tidak hanya itu saja, conditioner juga menjaga kutikula rambut tetap sehat.Kondisioner dapat Anda gunakan minimal satu kali dalam seminggu untuk mengganti lipid dan protein yang berangsur menurun dari dalam batang rambut Anda. Perlu diperhatikan, kondisioner hanya digunakan pada ujung rambut, jangan menggunakan kondisioner pada kulit kepala karena dapat menyebabkan rambut mudah rontok.
5. Diet tinggi protein
Rambut Anda terdiri dari keratin, asam amino yang mengandung protein yang telah ditemukan untuk meningkatkan pertumbuhan rambut. Semakin sedikit protein yang Anda konsumsi, semakin sedikit keratin yang dihasilkan tubuh Anda. Tingkatkan asupan protein harian dan Anda akan mempercepat pertumbuhan rambut.6. Kurangi keramas setiap hari
Keramas rambut setiap hari ternyata tidak dianjurkan. Bahan-bahan dalam sampo mengupas rambut dari minyak alami yang dapat memperlambat pertumbuhan rambut. Jika minyak alami ini hilang, maka rambut akan jadi kering dan tidak tumbuh dengan baik. Guna membantu pertumbuhan rambut agar cepat panjang, keramaslah setidaknya 2-3 hari sekali.Bilaslah rambut setelah keramas dengan air dingin. Pasalnya, air dingin mampu melembutkan kutikula rambut dan mencegah kekeringan serta kerusakan rambut yang sering terjadi karena menggunakan alat pemanas rambut.
7. Hindari stres
Stres dipercaya bisa mengganggu siklus pertumbuhan alami rambut. Semakin banyak stres yang Anda miliki, semakin lambat laju pertumbuhan rambut. Cara efektif untuk menurunkan tingkat stres Anda termasuk meditasi, memperbanyak waktu tidur, dan pernapasan dalam.Untuk selengkapnya dapat di klik pada link berikut https://doktersehat.com/cara-memanjangkan-rambut-secara-alami/


0 komentar:
Posting Komentar